KEJARKASUS.COM SEKAYU- Euforia peringatan World Cleanup Day atau hari bersih-bersih sedunia yang jatuh pada setiap 16 September rupanya juga disemarakkan di Bumi Serasan Sekate.
Tampak Sabtu (23/9/2023) Pusat Unggulan Komoditi Lestari (PUKL) bersama beberapa komonitas di Sekayu yakni Relawan Ksatria Musi Banyuasin, Sentra Ekonomi Lestari Serasan Sekate (Selaras), Komunitas Motor MCI, Anggota Pramuka SMK Muhammadiyah Sekayu, dan warga sekitar membersihkan sampah di sepanjang jalan GBL menuju SMKN 3 Sekayu,
"Alhasil dari giat bersih-bersih tersebut telah berhasil mengumpulkan sekitar 1.5 ton sampah. Aksi nyata ini menunjukkan kepedulian yang tinggi terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan terutama di Muba," ungkap Asisten II Setda Muba, Andi Wijaya Busro SH MHum.
Dikatakan, kegiatan tersebut juga merupakan salah satu bukti konkret semangat gotong royong untuk menjaga kebersihan lingkungan dan mengedukasi masyarakat tentang pentingnya konservasi lingkungan.
"Terima kasih kepada PUKL dan komunitas serta warga yang terlibat di kegiatan world cleanup day tersebut, semoga Muba selalu bersih dan memberikan dampak sehat kepada masyarakat," ujarnya.
Perwakilan PUKL, Noviyanti menyebutkan awalnya, kegiatan ini direncanakan di pantai Bongen Sekayu. Namun, karena pengaruh air pasang akibat hujan, lokasi kegiatan dipindahkan ke sepanjang jalan GBL menuju SMKN 3 Sekayu.
"Hal ini menunjukkan adaptabilitas dan semangat untuk terus berbuat baik meskipun dihadapkan pada tantangan tak terduga," urainya.
Ia menambahkan, PUKL dan semua mitra yang terlibat mengucapkan terima kasih kepada seluruh relawan yang berjumlah 40 orang, serta kepada masyarakat yang turut aktif dalam kegiatan ini. Semua ini tidak akan tercapai tanpa dedikasi dan semangat gotong royong bari seluruh pihak yang terlibat.
"Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat sekitar untuk terus memelihara kebersihan lingkungan dan merangkul semangat gotong royong dalam menjaga kelestarian alam," tukasnya.
Pj Bupati Apriyadi Mahmud mengucapkan, terima kasih atas partisipasi warga dan pihak PUKL yang melibatkan komunitas melaksanakan world cleanup day.
"Ini kegiatan positif dan selalu mengajak masyarakat untuk peka terhadap kesadaran menjaga lingkungab untuk tetap bersih," pungkasnya.
Heri Saputra Selaku Ketua Pelaksana (Relawan Ksatria Muba) bersama perwakilan pukl dan leader wcd muba Eka Prihandana sependapat bahwa kegiatan kedpan nanti bisa rutin dilaksanakan demi menjaga hidup bersih sehat berkelanjutan.(Wendi)
Posting Komentar