Artinya, saat ini sudah memasuki tahapan masa tenang, tidak ada lagi Alat Peraga Kampanye (APK) yang sampai saat ini masih terpasang di seluruh wilayah Indonesia.
Dengan demikian, Bawaslu kabupaten PALI menggelar apel Patroli Pengawasan pada masa Tenang Pemilu tahun 2024, bersama Polri, TNI, KPU, PKD, PTPS, Pol PP, dan anggota Panwascam Talang Ubi.
Apel Gabungan ini bertempat di lapangan stadion bola kaki Gelora 10 Nopember dibilangan Komplek Pertamina Pendopo sekira pukul 09.30, WIB, pada Minggu (11/2/2024).
" Saat masa tenang, tidak boleh ada lagi kegiatan kampanye dalam bentuk apapun," kata Lestrianti, Am.Kep, dalam amanatnya saat memimpin apel tersebut.
Lanjutnya, untuk itu kami dari Bawaslu PALI beserta panwascam, PKD dan PTPS dibantu dengan pihak-pihak terkait akan melaksanakan penertiban pada APK yang masih terpasang.
" Masa tenang berlangsung selama 3 hari sebelum hari pemungutan suara pada Rabu, 14 Februari hari 2024). Maka, masa tenang akan mulai Minggu, 11 Februari 2024 hingga hari Selasa, 13 Februari nanti," jelasnya.
Usai pelaksanaan apel Patroli Pengawasan pada masa Tenang Pemilu tahun 2024, pada Pukul 11.15 Wib, dilanjutkan dengan pelepasan Alat Peraga Kampanye (APK) oleh Tim Patroli Gabungan.
Pelepasan Alat Peraga Kampanye tersebut dipimpin oleh Ketua Bawaslu PALI Lestrianti, Am.Kep, bersama Kepala sekretariat Bawaslu Sumsel, Ketua KPU PALI Kapolres Pali dan Kasdim 0404 Muara Enim.
Adapun rute patroli Pengawasan pada masa Tenang Pemilu tahun 2024 dimulai dari Lapangan Gelora 10 November komplek, Simpang 5 Komperta, Jalan Merdeka, dan Simpang Polres Handayani Mulya.
Hadir dalam pelaksanaan apel, Kepala sekretariat Bawaslu Sumsel, Rahmat Fauzi Mursalin, S.H.,M.Si, Kabag Pengawasan Drs. Abdul Rahim, M.Si, Ketua Bawaslu PALI Lestrianti Am, Kep, Ketua KPU PALI Sunario,
Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin, S.I.K, MH, Danyon D Brimob Pali, AKBP Maerun.
Selain itu juga ada Kasdim 0404 Muara Enim, Mayor Chb Jauhari, Danramil Talang Ubi ubi 0404 Muara Enim KAPTEN INF Narko, Waka Polres Pali, KOMPOL Farida Aprillah, SH, Kabag Ops Polres Pali, KOMPOL Hendro Suwarno, SH, Kasat Pol PP PALI, Camat Talang Ubi.(Novriadi)
Posting Komentar