Polresta Sidoarjo Gelar Curhat Kamtibmas di Desa Buduran Jelang Pemilu 2024

kejarkasus.com,Sidoarjo. Pemdes( Pemerintah Desa) Buduran Kecamatan Buduran,bekerja sama dengan Polresta Sidoarjo  melalui pengurus PKK, mengadakan acara Curhat Kamtibmas dalam rangka menciptakan suasana kamtibmas yang kondusif menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Kegiatan ini dilangsungkan di Kantor Desa Buduran.Senin (12/02/2024).

Dalam acara tersebut, anggota Satuan Binmas (Satbinmas) Polresta Sidoarjo memberikan pengarahan persiapan menjelang Pemilu 2024. “Seiring dengan mendekatnya Pemilu 2024, kami memberikan sosialisasi tentang Kamtibmas kepada masyarakat di Desa Buduran,” ungkap anggota Satbinmas

“Pemilu merupakan momen penting bagi negara dan masyarakat, oleh karena itu partisipasi yang tinggi dari masyarakat sangatlah penting. Pemilihan yang cerdas akan menciptakan Pemilu yang adil dan demokratis,” tambahnya.

Informasi mengenai tata cara mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) juga disampaikan dalam sosialisasi tersebut. Diharapkan melalui kegiatan ini, para ibu-ibu PKK dapat memberikan pemahaman kepada seluruh keluarganya untuk berpartisipasi dalam Pemilu dan memahami proses pencoblosan di TPS nanti.

Setelah Pemilu berakhir, diharap tidak ada keributan antara pihak yang berbeda pilihan. “Kami berharap, Pemilu yang akan digelar pada tanggal 14 Februari mendatang dapat berjalan  lancar dan kondusif,” ujar M. Arifin, selaku Kepala Desa Buduran.

Mengakhiri sambutannya, M. Arifin juga mengajak warga Desa Buduran untuk menggunakan hak pilih pada hari pemungutan suara nanti.

 “Mari kita bersama-sama menggunakan hak kita untuk mencoblos, Silahkan datang ke TPS yang telah ditentukan sesuai tempat tinggal masing-masing,” pungkasnya.

Dengan adanya giat Curhat Kamtibmas ini, diharapkan masyarakat Desa Buduran dapat ikut serta dalam memberikan suara di  Pemilu 2024 dan ikut menjaga keamanan dan ketertiban selama kegiatan Pemilu berlangsung. 

Polresta Sidoarjo dan Pemdes Buduran berkomitmen untuk menciptakan Pemilu yang kondusif dan demokratis bagi seluruh masyarakat.





Penulis:AHF

Editor:Rendi

0/Post a Comment/Comments