Sekretaris Tim Penjaringan Partai Demokrat Kota Pematang Siantar Andi Ashari Fajrin mengatakan kepada awak media, kedatangan Kurnia Rajasyah Saragih seperti kembali ke rumahnya sendiri.
Sebab ketika menjadi Wakil Walikota Pematang Siantar 2000-2005 beliau berpasangan dengan Marim Purba di usung dari Partai Demokrat juga (Lambang Mersy)
DPC Partai Demokrat dengan terbuka menerimanya sebab Kurnia Rajasyah Saragih memiliki rekam jejak sebagai Wakil Walikota dan 2 tahun jadi Walikota Pematang Siantar, tentu nya beliau tahu mau dibawa kemana Kota Pematang Siantar, begitu juga dengan Wakilnya Reinward Simanjuntak telah lama bekerja di Pemko Siantar, kata Andi.
Kelebihannya Pasangan Kurnia Rajasyah Saragih serius sebab langsung membawa Wakilnya Reinward Simanjuntak mengambil formulir, yang lain masih mencari wakil nya, pengembalian formulir pendaftaran akan dikembalikan 13/5 Ujar Andi. Menurut Kurnia Rajasyah Saragih ST MM, masih akan mengambil formulir pendaftaran ke Partai PKS ,Perindo, Gerinda Ujar Saragih
Penulis:S.Hadi P. Tambak
Editor:Rendi
Posting Komentar