Team Penilai Desa dari Kabupaten Deli Serdang hadir di Desa Tumpatan Nibung

KEJARKASUS.COM Deli Serdang, Batang Kuis - Dalam rangka perlombaan antar Desa Tingkat Kabupaten yang di laksanakan setiap Tahun nya kini Desa Tumpatan Nibung Kecamatan Batang Kuis di hadiri Team penilai Desa dari Kabupaten Deli Serdang Sumatera Utara, Kamis 16 Mei 2024,

Acara di laksanakan di Aula Kantor Desa sekitar pukul 13.00 Wib sampai Pukul 17.30 Wib, dengan Tema "EPDesKel" ( Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan ).

Sarianto Kepala Desa Tumpatan Nibung di dampingi Ny.Kristina Melati Sarianto Ketua TP. PKK Desa Tumpatan Nibung dan seluruh perangkat Desa beserta seluruh team PKK menyambut dengan senang Hati dan ceria akan kedatangan Team Penilai dari Kabupaten, dan seluruh Team berusaha Dalam penyambutan tersebut jangan ada kesalahan,

Kepala Desa Sarianto beserta Perangkat Desa dan Juga Team PKK yang di Pimpin Ny. Kristina berupaya agar Desa yang di Pimpin Sarianto dapat menjadi Juara dalam Perlombaan Desa tingkat Kabupaten dan juga sebagai Desa Percontohan di antara Desa - Desa yang lain yang ada di Kabupaten Deli Serdang - Sumatera Utara, 

Team EpDesKel Kabupaten yang hadir dalam penilaian yakni, Pak Ahmal ( Sekdis PMD ) Kabid Pengawasan Ibu Anita Situmorang, Pak Simson Tambunan, Pak Roma Hutasuhut,  Junior Aritonang, Pak Sulaiman Pulungan, Ibu Maria Purba Dinas PMD, Ibu Manginar Silaen team penilaian PKK , Irwansyah Putra Batubara dari Kominfo, Camat Batang Kuis Romy Surya Darma beserta Stafnya dan Semua Ibu- ibu dari Puskesmas kecamatan Batang kuis disertai Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Tumpatan Nibung,





Penulis: Zulham Effendi

Editor:Rendi. 

0/Post a Comment/Comments